Thursday, 27 March 2014

Dipacari Justin Bieber, Selena Gomez Tertekan

Selena Gomez mengaku tertekan menjadi pacar superstar remaja Justin Bieber. Dia tak pernah menduga tekanan yang datang akan sedemikian kuat.


"Ini gila. Kadang-kadang aku merasa kewalahan karena mengalami hari yang buruk. Itu sangat gila," ujar Selena yang dilansir Showbizspy, Kamis (9/6/2011).

Meski begitu, aktris cantik ini berusaha tegar. Pengalaman sebagai seleb sejak usia 15 tahun membuatnya sedikit banyak bisa berhadapan dengan fans Justin yang rata-rata bersikap memusuhi.

"Aku telah menggeluti dunia hiburan sejak berusia 15 tahun. Jadi aku tahu, aku hanya perlu menjaga kepala ke bawah dan tidak memberikan orang-orang apa yang mereka inginkan," paparnya.

Selena baru-baru ini mengakui bahwa dia tidak suka menyembunyikan hubungan dengan penembang Baby itu.

"Aku tidak suka bersembunyi. Aku terpaksa melakukan itu untuk menjaga hal-hal tertentu kepada diriku sendiri. Tetapi aku sudah 18 tahun dan aku sedang jatuh cinta. Aku akan bergaul dengan orang-orang, dan aku akan mengeksplorasi diri sendiri," katanya.

Sejak hubungan asmara dengan Justin terekpos media massa, Selena kerap mendapat teror dari penggemar Justin yang mayoritas perempuan remaja.

Popular Posts